Morowali Hari Ini
Kapal Coast Guard Bakamla RI Bakal Warawiri di Laut Morowali Sulteng
Ada beberapa wilayah yang sudah menjadi area pengawasan kapal Coast Guard.
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Syahril
TRIBUNPALU. COM, MOROWALI - Kapal Coast Guard alias kapal penjaga pantai dan laut milik Badan Keamanan Laut (Bakamla) RI bakal segera berlayar di laut Morowali, Sulawesi Tengah, dalam beberapa waktu ke depan.
Kabar itu disampaikan Kepala Markas Zona Bakamla Tengah RI Laksma Bakamla Oc Budi Susanto saat ditemui di depan gedung Rujab Bupati Morowali, Kamis (29/2/2024).
Dia menyebutkan embrio Bakamla RI ialah kapal Coast Guard.
"Sehingga nanti kalau bentuknya sudah menjadi, Coast Guard pasti akan ada di sini (Morowali)," sebut Laksma Bakamla Oc Budi Susanto.
Baca juga: Saling Bersitegang, Warnai Musyawarah Tolak WIUP di Desa Laroue Morowali
Ada beberapa wilayah yang sudah menjadi area pengawasan kapal Coast Guard.
Termasuk Bali, Tarakan, Bitung yang dilengkapi dengan dermaga.
"Sehingga saat berpatroli kapal-kapal itu sudah dapat bersandar," ucap Laksma Bakamla Oc Budi Susanto.
Saat ini, Bakamla RI masih fokus percepatan hibah lahan untuk pembangunan Sistem Peringatan Dini (SPD) yang rencananya dibangun di Desa Geresa, Bungku Timur, Morowali.
Desa Geresa di Bungku Timur dianggap cukup strategis bagi Bakamla RI dalam menjalankan tugas yakni penegakan hukum, kemanan dan keselamatan di laut.(*)
| Andi Irman: Toleransi Antar Umat Beragama Harus Dijaga Lewat Dukungan Program Keagamaan |
|
|---|
| Muslimin Dg Masiga Gerak Cepat Tindaklanjuti Keluhan Jalan Rusak di Bahodopi |
|
|---|
| Rizal Badudin Ajak Media dan Masyarakat Jaga Kerukunan di Morowali |
|
|---|
| Kesbangpol Morowali Tekankan Peran Media dalam Edukasi Toleransi Antar Umat Beragama |
|
|---|
| Rizal Badudin: Pemerintah Hadir untuk Pastikan Morowali Tetap Kondusif di Tengah Keberagaman |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/Kapal-Bakamla-Ri.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.