Morowali Hari Ini
Kapolres Morowali Serahkan 30 Sapi dan 2 Kambing untuk Kurban Idul Adha 1446 H
Kapolres Morowali AKBP Suprianto menyampaikan bahwa kegiatan kurban ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam menanamkan nilai-nilai keimanan.
Penulis: Andika Satria Bharata | Editor: Regina Goldie
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Andika Satria Bharata
TRIBUNPALU.COM, MOROWALI – Dalam semangat berbagi pada Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah/2025 Masehi, Kapolres Morowali AKBP Suprianto menyerahkan 30 ekor sapi dan 2 ekor kambing kurban.
Penyerahan Hewan Kurban dilakukan di halaman belakang Mapolres Morowali dan langsung dilanjutkan dengan proses penyembelihan oleh panitia kurban, Jumat (6/6/2025) pagi.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua Bhayangkari Cabang Morowali Ny. Diyah Suprianto, para Pejabat Utama (PJU) Polres, perwakilan Kementerian Agama Kabupaten Morowali Bapak Muhtadi, personel Polres Morowali, serta jajaran Bhayangkari. Kegiatan ini menjadi wujud kebersamaan dan kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya dalam momentum hari besar keagamaan.
Kapolres Morowali AKBP Suprianto menyampaikan bahwa kegiatan kurban ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam menanamkan nilai-nilai keimanan, ketakwaan, serta memperkuat solidaritas sosial di tengah masyarakat.
Baca juga: Mobil Terbakar di Jalan Hebohkan Warga Desa Ganti Donggala
Sementara itu, Ketua Panitia Kurban AKP Basri Pakaya menjelaskan bahwa kurban yang dilakukan oleh Polres Morowali tidak hanya merupakan bentuk ibadah, tetapi juga sebagai pengingat akan pentingnya keikhlasan dan kepedulian sosial.
"Kurban ini adalah wujud syukur dan ketaatan kepada Allah SWT, sekaligus menjadi sarana untuk mempererat silaturahmi dan berbagi dengan sesama, khususnya kepada masyarakat yang berhak menerima," ungkap AKP Basri.
Pada perayaan Idul Adha tahun ini, Polres Morowali bersama jajaran Polsek membagikan 30 ekor sapi dan 2 ekor kambing. Hewan kurban tersebut disembelih dan dagingnya dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan, termasuk warga di sekitar Mapolres dan wilayah Polsek jajaran. (*)
Ops Gaktibplin di Polres Morowali, 12 Personel Terjaring Pelanggaran Disiplin |
![]() |
---|
Kapolres Morowali Pimpin Pengecekan Kendaraan Dinas, Pastikan Kesiapan Operasional |
![]() |
---|
PT Vale dan Dinkes Morowali Luncurkan Program Promotif-Preventif Jelang Hari Kesehatan Nasional 2025 |
![]() |
---|
Kapolres Morowali Beri Penghargaan 20 Personel, Ungkap Dua Kasus Besar |
![]() |
---|
Menteri Imigrasi Kagumi Perjalanan Politik Bupati Iksan Kalahkan Incumbent |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.