Honda Anugerah Perdana

AHM Libatkan Ratusan Gen-Z dalam Program Aksi Sehat Berkelanjutan

Rangkaian kegiatan KOLABERAKSI 2025 ditutup dengan pembekalan intensif mengenai kesehatan bagi para Duta Remaja Sehat. 

Penulis: Zulfadli | Editor: Regina Goldie
ZULFADLI/TRIBUNPALU.COM
Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional, PT Astra Honda Motor (AHM) menggelar Kolaborasi Aksi Remaja Sehat Satu Hati (KOLABERAKSI) 2025 dengan melibatkan 252 pelajar dari 90 SMA sederajat serta mahasiswa dari 20 provinsi di Indonesia.  

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Zulfadli

TRIBUNPALU.COM, JAKARTA - Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional, PT Astra Honda Motor (AHM) menggelar Kolaborasi Aksi Remaja Sehat Satu Hati (KOLABERAKSI) 2025 dengan melibatkan 252 pelajar dari 90 SMA sederajat serta mahasiswa dari 20 provinsi di Indonesia. 

Program yang berlangsung sejak April 2025 ini melahirkan Duta Remaja Sehat yang berperan sebagai agent of change bagi generasi muda di sekolah, kampus, dan komunitas.

Rangkaian kegiatan KOLABERAKSI 2025 ditutup dengan pembekalan intensif mengenai kesehatan bagi para Duta Remaja Sehat. 

Baca juga: New Honda Scoopy Hadir dengan Warna Baru, Tampil Makin Stylish dan Modern

Puncak kegiatan berlangsung di SMK Mitra Industri MM2100 Bekasi, Jawa Barat, pada Kamis (12/11/2025), disertai talkshow bertema “Generasi Sehat dan Produktif Menuju Indonesia Emas 2045.”

Dalam talkshow tersebut, para peserta antusias mengikuti materi seputar kesehatan reproduksi, kesiapan pranikah, hingga pentingnya menjaga kesehatan mental untuk menghadapi persaingan masa depan.

Sebelum tampil dalam gelaran puncak, para Duta Remaja Sehat telah dibekali rangkaian pembelajaran intensif melalui webinar dan bootcamp. 

Mereka mendapatkan materi tentang pencegahan penyakit, kesehatan reproduksi, kesehatan mental, keterampilan konseling, penggunaan alat skrining kesehatan, serta praktik layanan POSYANDU siswa di sekolah.

Baca juga: Hari Bhakti Kemenimipas: Imigrasi Palu Gelar Jalan Santai dan Bagi Sembako untuk Warga

Selain itu, peserta juga menerima pembekalan kampanye kesehatan melalui media sosial.

Mereka ditantang mengimplementasikan seluruh materi melalui aksi pengimbasan di lingkungan sekitar.

General Manager Corporate Communication AHM, Ahmad Muhibbudin, mengatakan pihaknya konsisten meningkatkan literasi kesehatan remaja lewat kolaborasi berbagai pihak.

Baca juga: Sekda Yusman Mahbub: Bonus Demografi Harus Jadi Peluang, Bukan Tantangan

“Generasi muda adalah penggerak masa depan. Melalui momentum Hari Kesehatan Nasional, kami ingin menanamkan semangat hidup sehat agar mereka tumbuh menjadi generasi kuat, tangguh, dan produktif. KOLABERAKSI diharapkan mampu mendorong lahirnya duta remaja sehat yang membawa perubahan positif di lingkungan masing-masing,” ujar Muhib.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved