Virus Corona di Asia Tenggara
Update Virus Corona di Asia Tenggara per Selasa, 12 Mei 2020: Empat Negara Catat Nol Kematian
Pandemi COVID-19 atau virus corona telah menyebar ke sejumlah negara di dunia termasuk sebelas negara di wilayah Asia Tenggara
TRIBUNPALU.COM - Pandemi COVID-19 atau virus corona telah menyebar ke sejumlah negara di dunia.
Sebagaimana yang diketahui, wabah virus ini pertama kali ditemukan di Kota Wuhan, Cina pada akhir Desember 2019 silam.
Selang lima bulan berlalu, saat ini lebih dari 180 negara telah melaporkan penemuan kasus yang terkonfirmasi positif COVID-19.
• Setelah Sebulan Bebas Kasus, China Kembali Laporkan Adanya Kenaikan Kasus Baru Covid-19 di Wuhan
Tak terkecuali sebelas negara yang masuk di wilayah Asia Tenggara.
Laporan data harian Worldometers per Selasa (12/5/2020) menunjukkan kesebelas negara tersebut telah melaporkan adanya kasus virus corona.
Lebih lanjut diketahui bahwa kasus terbanyak dicatat oleh Singapura dengan total 24.671.
Berikutnya adalah Indonesia yang mencatat total 14.749 kasus.
Indonesia catat kematian tertinggi
Meski Singapura mencatat jumlah kasus tertinggi, namun kematian di negara itu bisa dibilang cukup rendah.
Data memperlihatkan bahwa hanya ditemukan 21 kematian terkait pandemi COVID-19 di sana.
Sementara, Indonesia yang menduduki urutan kedua terkait kasus terbanyak rupanya mencatat angka kematian tertinggi di Asia Tenggara.
Untuk diketahui, laporan Kementerian Kesehatan RI menunjukkan total kasus kematian di tanah air ialah sebanyak 1.007 jiwa.
• Update Covid-19 Indonesia Selasa 12 Mei 2020: Total 14.749 Kasus, Angka Kematian Tembus Seribu Kasus
Empat negara catat nol kematian
Jika Indonesia mencatat kematian terbanyak, sebaliknya ada empat negara yang hingga kini belum ditemukan kasus kematian terkait pandemi COVID-19.
Empat negara itu ialah Vietnam, Kamboja, Timor-Leste, dan Laos.
• Sebaran Virus Corona di Indonesia per Selasa, 12 Mei 2020: 14.749 Kasus Tersebar di 376 Kab/Kota
Malaysia catat kesembuhan terbanyak
Di sisi lain, Negeri Jiran Malaysia mencatat kesembuhan terbanyak di antara sebelas negara di Asia Tenggara.
Jumlah kasus virus corona di Malaysia sendiri ialah 6.742.
Dari keseluruhan jumlah itu, sebanyak 5.223 pasien telah dinyatakan pulih.
Sementara itu, simak rincian kasus virus corona di Asia Tenggara berikut ini.
*data dapat berubah sewaktu-waktu
1. Singapura
Terkonfirmasi: 24.671
Sembuh: 3.225
Meninggal: 21
• Hasil Penelitian Universitas di Singapura: Wabah Covid-19 di Indonesia Berakhir 7 Oktober 2020
2. Indonesia
Terkonfirmasi: 14.749
Sembuh: 3.063
Meninggal: 1.007
3. Filipina
Terkonfirmasi: 11.350
Sembuh: 2.106
Meninggal: 751
4. Malaysia
Terkonfirmasi: 6.742
Sembuh: 5.223
Meninggal: 109
5. Thailand
Terkonfirmasi: 3.017
Sembuh: 2.798
Meninggal: 56
• ATM Beras Gratis, Cara Pengusaha Vietnam Bantu Masyarakat di Tengah Pandemi Corona
6. Vietnam
Terkonfirmasi: 288
Sembuh: 249
Meninggal: -
7. Myanmar
Terkonfirmasi: 180
Sembuh: 74
Meninggal: 6
8. Brunei
Terkonfirmasi: 141
Sembuh: 134
Meninggal: 1
9. Kamboja
Terkonfirmasi: 122
Sembuh: 121
Meninggal: -
• We are Unity Lagu Dukungan Hadapi Pandemi Covid-19 dari ASEAN
10. Timor-Leste
Terkonfirmasi: 24
Sembuh: 21
Meninggal: -
11. Laos
Terkonfirmasi: 19
Sembuh: 13
Meninggal: -
(TribunPalu.com/Clarissa Fauzany)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/peta-sebaran-kasus-virus-corona.jpg)