Sulteng Hari Ini
Tim Kodam XIII/Merdeka Tinjau Lokasi TMMD Ke 110 Kodim 1305/Buol Tolitoli Di Desa Kamalu
Tim pengawasan dan evaluasi (Wasev) Kodam XIII/Merdeka melakukan peninjauan ke lokasi TMMD ke 110 Kodim 1305/Buol Tolitoli, di Desa Kamalu.
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Nur Saleha
TRIBUNPALU.COM, TOLITOLI - Tim pengawasan dan evaluasi (Wasev) Kodam XIII/Merdeka melakukan peninjauan ke lokasi TMMD ke 110 Kodim 1305/Buol Tolitoli, di Desa Kamalu Kecamatan Ogodeide, Kabupaten Tolitoli Sulawesi Tengah, Kamis(25/3/2020).
Tim dipimpin Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka, Brigjen TNI Saiful Rahiman didampingi Kapendam XIII/Merdeka Kolonel Kav Mohammad Jaelani, Waaster Kasdam XIII/Merdeka Letkol Inf Dadang Rachmat serta Danrem 132/Tadulako Brigjen inf Farid makruf.
Tiba di lokasi TMMD tim wasev Kodam langsung disambut Camat ogodeide, Rahmudin, Kades kamalu Rusli A Laindjong bersama warga Desa Kamalu bertempat di Kantor Desa Kamalu.
Tim wasev Kodam kemudian melakukan peninjauan ke lokasi sasaran kegiatan fisik program TMMD 110 Kodim 1305/BT.
Baca juga: Berlalu 7 Tahun DPRD Janji Tuntaskan Sengketa Lahan di Desa Lee, Kades: Kami Bosan dengan Janji
Baca juga: Peluang Membangun Pertashop, Siapa Saja Bisa, Begini Caranya
Baca juga: Mudahkan Masyarakat, Pertamina Hadirkan Pertashop Pertama di Kota Palu
Baca juga: Pajang Foto Orang Terduga Teroris di Sepanjang Jalan Menuju Poso, Polres Poso: Sudah Sesuai Perintah
Kapendam XIII/Merdeka, Kolonel Kav M Jaelani mengatakan, jajaran Kodam XIII/Merdeka, melaksanakan kegiatan TMMD ke 110 tahun 2021 berada di dua Kabupaten yaitu Kabupaten Talaud dan Kabupaten Tolitoli.
Khusus di Kabupaten Tolitoli, Satgas TMMD serta seluruh masyarakat di Desa Kamalu melaksanakan gotong royong dengan membuka jalan Desa sepanjang 10 KM yang menghubungkan antara dua desa.
Awalnya lokasi jalan ini adalah hutan, selanjutnya dilakukan penimbunan dengan pasir batu sejauh 5 KM dan diantara pembangunan jalan 10 KM tersebut, terdapat pembangunan plat deucker, kemudian jembatan bentangan 5 meter.
“Kita harapkan dengan pelaksanaan TMMD ini, masyarakat dapat terbantu dalam membawa atau mengangkut hasil perkebunan maupun hasil pertaniannya dengan adanya jalan yang baru dibangun ini” ujar M Jaelani.

"Selanjutnya yang paling penting adalah bagaimana kita menciptakan kemanunggalan TNI bersama Rakyat di lokasi TMMD di Desa Kamalu kecamatan ogodeide” tambah M Jaelani.
Turut hadir dalam kegiatan peninjauan lokasi TMMD ke 110 Kodim 1305/BT Desa Kamalu, Kecamatan Ogodeide, Bupati Tolitoli Amran H Yahya, Danlanal Tolitoli Letkol laut (p) Hariono, Plt Sekda Tolitoli Asrul Bantilan serta beberapa pejabat lingkup pemerintah daerah kabupaten Tolitoli.
Selain melakukan peninjauan pekerjaan sasaran fisik di lokasi TMMD Desa Kamalu, juga dilakukan bakti sosial berupa pemberian sembako kepada warga oleh tim wasev Kodam serta para pejabat yang hadir pada kegiatan tersebut.
Kegiatan TMMD ke 110 di Desa Kamalu serta pelaksanaan peninjauan oleh tim wasev Kodam Xlll/Merdeka tetap mengacu kepada standar protokol kesehatan. (*)