Olimpiade Tokyo 2020
Jadwal Bulutangkis Senin 26 Juli 2021: Ada 4 Wakil, Laga Minions di Sesi Pagi, Daddies Tanding Sore
Berikut jadwal bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020, empat wakil Indonesia berlaga pada Senin 26 Juli 2021. Laga Minions sesi pagi, Daddies di sesi sore.
Catatan head to head menunjukkan Greysia/Apriyani sapu bersih kemenangan dari 4 pertemuan sebelumnya.
Agaknya sulit bagi Greysia/Apriyani untuk merebut gelar jawara Grup A karena harus menghadapi unggulan nomor satu, Sayaka Hirota/Yuki Fukushima.
Dari 10 pertemuan sebelumnya, Greysia/Apriyani hanya mampu menang 2 kali dari wakil Jepang itu.
Menariknya, meskipun Sayaka Hirota mengalami cedera yang cukup serius di kaki kanannya, ia tetap bisa berlaga bahkan melakoni rubber set.
Sektor ganda campuran sudah memastikan tujuh wakil yang lolos ke babak perempat final.
Termasuk, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti yang berhasil lolos ke babak 16 besar setelah dua kemenangan diraih di Grup C.
Lawan kuat di Grup C, Yuta Watanabe/Arisa Higashino juga menang dua kali straigt game.
Laga nanti adalah penentuan juara Grup C, di mana keduanya mempunyai kekuatan yang sama di 4 pertemuan terakhir.
Baca juga: 3 Potret Manis Selebrasi Praveen/Melati di Final All England 2020, Masih Sama Mesranya seperti Dulu
Berikut jadwal tanding wakil Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020 hari ini:
Pukul 08.40 WIB Court 1: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino - Jepang
Pukul 10.40 WIB Court 2: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Chirag Shetty/Satwiksairaj Rankireddy - India
Pukul 16.00 WIB Court 2: Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Chloe Birch/Lauren Smith - Britania Raya
Pukul 17.20 WIB Court 2: Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik - Malaysia
Cara menonton laga bulutangkis Olimpiade 2020
Laga ini bisa disaksikan dengan akses yang mudah.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/marcuskevin-dan-ahsanhendra-di-jepang-open-2019.jpg)