Manfaat Jahe untuk Menyehatkan dan Mempercantik Kulit Secara Alami: Ternyata Bisa Hilangkan Jerawat
Kulit yang sehat dan cantik adalah idaman banyak orang, Anda bisa memanfaatkan jahe untuk hasil yang maksimal.
Penulis: Rahman Hakim | Editor: Lita Andari Susanti
Manfaat Jahe untuk Menyehatkan dan Mempercantik Kulit Secara Alami: Bisa Hilangkan Jerawat
TRIBUNPALU.COM - Kulit yang sehat dan cantik adalah idaman banyak orang, Anda bisa memanfaatkan jahe untuk hasil yang maksimal.
Kulit yang sehat, cantik dan terawat adalah keinginan banyak orang.
Kondisi kulit yang demikian tak hanya bagus untuk kesehatan atau kecantikan saja, tetapi juga menambah kepercayaan diri seseorang.
Berbagai cara banyak dilakukan seseorang untuk mempercantik kulitnya.
Termasuk dengan melakukan perawatan-perawatan khusus kulit, seperti treatment di salon-salon kecantikan.
Jika Anda menginginkan kulit cantik, Anda juga bisa memanfaatkan beberapa bahan alami yang mudah dicari.
Salah satunya ialah dengan menanfaatkan jahe sebagai bahan alami untuk mmepercantik dan menyehatkan kulit.
Melansir dari laman Cewek Banget GRID ID, rempah-rempah satu ini begitu populer dengan ragam khasiatnya untuk tubuh.
Baca juga: Manfaat Jahe bagi Kesehatan: Bisa Menurunkan Kadar Asam Lambung yang Berlebihan, Ini Cara Membuatnya
Baca juga: Manfaat Minuman Jahe bagi Kesehatan: Baik untuk Sistem Pernapasan hingga Atasi Radang Tenggorokan

Bagaimana tidak, jahe dapat membantu meredakan sirkulasi darah yang fluktuatif sekaligus pembuluh yang bengkak.
Selain itu, jahe juga dapat membantu meminimalisir selulit.
Lebih lanjut lagi, kandungan mineral, antioksidan, antiperadangannya juga bisa membantu kulit tampak lebih cerah dan bersih.
Ditambah, jahe juga dapat membantu mengatasi jerawat serta meratakan warna kulit, berkat adanya kandungan antiinflamasi.
- Jahe dapat meredakan jerawat
Mengutip dari laman Tribun Jateng, Jerawat yang tumbuh di wajah sangat mengganggu penampilan.