Pilkades Banggai

Berikut Daftar 192 Desa di Banggai yang gelar Pilkades Serentak Tahun 2022

Sebanyak 192 desa akan mengikuti Pemilihan Kepala Desa alias Pilkades Serentak tahun 2022 di Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah.

Penulis: Asnawi Zikri | Editor: Haqir Muhakir
Handover/Tribun Banten
Ilustrasi - Pilkades Serentak 

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Asnawi Zikri

TRIBUNPALU.COM, BANGGAI - Sebanyak 192 desa akan mengikuti Pemilihan Kepala Desa alias Pilkades Serentak tahun 2022 di Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah.

Pemerintah Kabupaten Banggai juga tengah mengeluarkan tahapan dan jadwal pemilihan Kepala Desa gelombang 1 tahun 2022 tersebut.

Dalam keputusan Bupati Banggai nomor: 141/1227/DPMD tanggal 24 Juni 2022, tahapan Pilkades dimulai sejak tanggal 1 Juli hingga 8 Desember 2022.

Khusus untuk tahapan pemungutan dan perhitungan suara dimulai tanggal 5 Oktober sampai 2 November 2022.

Tahapan ini dimulai dengan penyampaian surat pemberitahuan pemilih maupun pengadaan dan pengelolaan logistik Pilkades.

Baca juga: 192 Desa di Banggai Ikut Pilkades Tahun 2022, Cek Jadwal dan Tahapannya

Setelah itu dilanjutkan dengan jadwal pelaksanaan kampanye calon Kepala Desa selama 3 hari dari tanggal 27 sampai 29 Oktober 2022.

Serta masa atau hari tenang setelah pelaksanaan kampanye selama 3 hari, dimulai tanggal 30 Oktober hingga 1 November 2022.

Selama masa kampanye dan hari tenang, panitia tingkat kabupaten akan mendistribusikan logistik Pilkades ke 192 desa yang waktunya selama 5 hari dari tanggal 25 Oktober sampai 1 November 2022.

Sedangkan tahapan pemungutan dan perhitungan suara alias voting day jatuh pada tanggal 2 November 2022.

Berikut daftar 192 desa yang mengikuti Pilkades serentak tahun 2022 di Kabupaten Banggai:

KECAMATAN LUWUK
- Desa Lumpoknyo 

KECAMATAN LUWUK SELATAN
- Desa Bubung 

KECAMATAN LUWUK UTARA
- Desa Boyou
- Desa Biak
- Desa Salodik 

KECAMATAN LUWUK TIMUR
- Desa Boitan
- Desa Baya
- Desa Uwedikan
- Desa Hunduhon
- Desa Kayutanyo
- Desa Molino
- Desa Louk
- Desa Indang Sari
- Desa Lontos 

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved