Sulteng Hari Ini
BNNP Sulteng Sebut Lapas Perempuan Palu Didominasi Napi Narkotika, Masuk Kategori Tertinggi Nasional
Kepala BNNP Sulteng, Brigjen Pol Monang Situmorang menyebut, Lapas Perempuan Kelas III Palu, 83 persen di isi narapidana narkotika.
Laporan Wartawan TribunPalu, Rian Afdhal
TRIBUNPALU.COM, PALU - Kepala BNNP Sulteng, Brigjen Pol Monang Situmorang menyebut, Lapas Perempuan Kelas III Palu, 83 persen di isi narapidana narkotika.
Ironisnya, presentase narapidana perempuan di Sulteng masuk dalam kategori tertinggi di Indonesia.
"Sekitar 183 orang napi perempuan, 83 persen itu narkotika," ucapnya saat menjadi narasumber di kegiatan sosialisasi P4GN dan PN yang digelar Kesbangpol Sulteng di Hotel Santika Palu, Senin (6/11/2023).
Kemudian, untuk Lapas Kelas II A Palu, dari 863 orang juga mayoritas diisi narapidana narkotika.
Baca juga: Angka Perkawinan Anak di Sulteng Peringkat 5 Nasional, Pemda Lakukan Langkah Ini
"Kalau dari 863 orang, yang narkoba itu sekitar 650," ujarnya.
Dia menambahkan, dari 38 Provinsi di Indonesia, Sulteng masuk dalam peringkat ke-4 tertinggi penyalahgunaan narkotika.
Olehnya, ia mengharapkan agar masyarakat bisa ikut berpartisipasi mensosialisasilan demi meminimalisir peredaran narkotika di Negeri Seribu Mengalit.
"Siapatau ada tetangga atau kerabat bisa di bawa ke BNN, kita tidak proses hukum, hanya kita rehabilitasi, karena ini saah satu cara untuk memberantas narkotika," tuturnya. (*)
| PERISAI Syarikat Islam Sulteng Resmi Terima SK Kepengurusan, Siap Hidupkan Peran Organisasi |
|
|---|
| Berani Cerdas S2 Tak Ada Jalur Afirmasi, Fokus pada Jurusan Spesifik yang Dibutuhkan Daerah |
|
|---|
| Program Berani Cerdas Sulteng Siap Buka Beasiswa S2 Tahun 2026 |
|
|---|
| Poso Pimpin Konsumsi Ikan Tertinggi di Sulteng, Sigi Terendah |
|
|---|
| Sadly Lesnusa: Konsumsi Ikan Sulteng Naik 21 Persen |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/sosialisasi-P4GN-dan-PN-yang-digelar-Kesbasa.jpg)