Pileg 2024
Daftar Anggota DPRD Sulteng Terpilih 2024 Dapil 2 dari Parimo, Nasdem Borong Dua Kursi
Berikut daftar nama anggota DPRD Sulteng terpilih untuk periode 2024 - 2029 dari Daerah pemilihan (Dapil) 2.
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Jolinda Amoreka
TRIBUNPALU.COM, PALU - Berikut daftar nama anggota DPRD Sulteng terpilih untuk periode 2024 - 2029 dari Daerah pemilihan (Dapil) 2.
Diketahui Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) telah menetapkan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulteng terpilih periode 2024 - 2029.
KPU Sulteng mengumumkan Daftar Calon Terpilih DPRD Sulteng 2024 pada Kamis (2/5/2024).
Komisioner KPU Sulteng Christian Adiputra Oruwo yang mewakili Ketua KPU Sulteng memimpin jalannya rapat pleno ini.
Dalam rapat ini terungkap daftar nama 55 anggota DPRD Sulteng 2024.
Diketahui Dapil 2 Sulteng dari Kabupaten Parigi Moutong mendapatkan jatah 8 kursi.
Berikut 8 anggota terpilih DPRD Sulteng 2024 dari Dapil 2:
1. Rachmat Syah Tawainella dari Nasdem dengan perolehan 41.983 suara;
2. Yusuf dari Golkar dengan perolehan 35.722 suara;
3. Zazulmida A. Djanggola dari Gerinda dengan perolehan 27.289 suara;
4. Feri Budiutomo dari Hanura dengan perolehan 25.289 suara;
5. I Nyoman Slamet dari PDIP dengan perolehan 24.132 suara;
6. Rahmawati dari PKB dengan perolehan 22.959 suara;
7. Suardi dari Demokrat dengan perolehan 14.981 suara;
8. Hartati dari Nasdem dengan perolehan 13.994 suara.
(*)
| Daftar Caleg Terpilih DPRD Banggai Kepulauan Sulteng di Pileg 2024 Sebelum Pemungutan Suara Ulang |
|
|---|
| 8 Anggota DPRD Palu Periode 2024-2029 dari Dapil 4 |
|
|---|
| 5 Wajah Baru Anggota DPRD Palu Periode 2024-2029 dari Dapil 3 |
|
|---|
| 7 Wajah Baru Anggota DPRD Palu Periode 2024-2029 dari Dapil 1 |
|
|---|
| 4 Caleg Terpilih di Dapil 2 Kota Palu Periode 2024-2029, Semuanya Perempuan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/Suasana-Rapat-Pleno-Penetapan-Anggota-DPRD-Sulteng-Kamis-252024-545456.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.