Donggala Hari Ini
Program Cek Kesehatan Gratis Bagi Warga Ulang Tahun Dimulai, Fabotin: Bantu Deteksi Dini Penyakit
Fabotin Taib, Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Donggala didampingi Mukmin, Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan. Kabupaten Donggala turut melaksanaka
Penulis: Misna Jayanti | Editor: Haqir Muhakir
"Masyarakat dapat menikmati beberapa pelayanan pemeriksaan berdasarkan siklus hidup. Jadi mulai dari bayi baru lahir, kemudian ada balita dan anak prasekolah, usia sekolah dan remaja, ada dewasa, bahkan sampai usia lanjut. Namun untuk usia sekolah dan remaja itu akan dilaksanakan pada tahun ajaran baru atau bulan Juli," ungkapnya.
Mukmin menambahkan, bagi masyarakat Kabupaten Donggala yang berulang tahun dan ingin melakukan CKG dapat mendatangi Puskesmas terdekat yang ada di wilayah Kabupaten Donggala.
Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan itu juga mengingatkan kepada masyarakat Untuk mendapatkan layanan CKG, masyarakat yang berulang tahun harus mendaftarkan diri terlebih dahulu melalui aplikasi SATU SEHAT MOBILE (SSM).
Dinas Kesehatan Kabupaten Donggala telah melakukan sosialisasi mengenai penggunaan aplikasi ini untuk memudahkan masyarakat dalam mengakses layanan kesehatan.
"Kami juga sudah sosialisasikan kepada masyarakat terkait aplikasi ini, satu akun bisa untuk satu keluarga. Sehingga cukup satu anggota keluarga yang mendaftarkan orang tua, adik maupun kakaknya," ungkap Mukmin.
Namun, bagi daerah terpencil yang masih memiliki kendala jaringan internet seperti Pinembani. Petugas kesehatan akan membantu mereka mendaftarkan diri melalui aplikasi ASIK agar tetap bisa mendapatkan layanan kesehatan gratis.
"Di Kabupaten Donggala masih ada daerah yang terkendala jaringan, seperti Pinembani. Olehnya, untuk mempermudah masyarakat kita mendapatkan CKG, masyarakat dapat langsung ke Puskesmas dan nantinya petugas kesehatan yang akan mendaftarkan mereka melalui aplikasi ASIK," pungkasnya. (*)
| Dinas Perikanan Donggala Pastikan SPBUN Batusuya Rampung, Ali Assegaf: Jadi Percontohan di Sulteng |
|
|---|
| Donggala Perkuat Sektor Perikanan, Bupati Sebut SPBUN Batusuya Wujud Nyata Permudah Akses Nelayan |
|
|---|
| 100 Petani DonggalaTerima Bantuan Tangki Sprayer, Jinurain Tegaskan Dukung Kebutuhan Petani |
|
|---|
| Nelayan Donggala Terima VMS, Komandan Lanal Palu Sebut VMS untuk Cegah Kecelakaan Laut |
|
|---|
| Warga Serbu Gerakan Pangan Murah di Kabonga Kecil Donggala |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/Fabotin-Taib-Sekretaris-Dinas-Kesehatan-Kabupaten-Donggala-didads.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.