Sulteng Hari Ini

Rembug Pariwisata Sulawesi Tengah, Bahas Kesiapan Kharisma Event Nusantara

Max menekankan pentingnya sinergi antar daerah untuk menyukseskan KEN sebagai ajang promosi pariwisata daerah dan pengembangan ekonomi kreatif.

Penulis: Robit Silmi | Editor: Regina Goldie
ROBIT/TRIBUNPALU.COM
PERSIAPAN KEN SULTENG - Dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan Kharisma Event Nusantara (KEN), Dinas Pariwisata Provinsi Sulawesi Tengah menggelar rapat koordinasi bersama empat kepala dinas pariwisata kabupaten, Kamis (13/3/2025). 

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Robit Silmi

TRIBUNPALU.COM, PALU – Dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan Kharisma Event Nusantara (KEN), Dinas Pariwisata Provinsi Sulawesi Tengah menggelar rapat koordinasi bersama empat kepala Dinas Pariwisata kabupaten. 

Rapat berlangsung di ruang kerja Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Sulawesi Tengah, Diah Agustiningsih, di Jalan Dewi Sartika, Kelurahan Birobuli Selatan, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu pada Kamis (13/3/2025).

Acara ini dibuka secara resmi oleh Plt Kepala Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata, Max William Baginda. 

Dalam sambutannya, Max menekankan pentingnya sinergi antar daerah untuk menyukseskan KEN sebagai ajang promosi pariwisata daerah dan pengembangan ekonomi kreatif di Sulawesi Tengah.

Baca juga: Wagub Sulteng Terima Audiensi Ketua Ikatan Duta Wisata Sulawesi Tengah

Rapat ini dihadiri oleh empat kepala dinas pariwisata dari berbagai kabupaten, yakni:

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Poso, Yusak Mentara

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sigi, Heru Murtanto

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Parigi Moutong, Eny Susilowati

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Banggai Laut, Laode Kaimuddin.

Dalam rapat tersebut, masing-masing kepala dinas memaparkan konsep, timeline, dan strategi promosi untuk menyukseskan KEN. 

Baca juga: Tunjangan Guru ASN Daerah Akan Ditransfer Langsung ke Rekening Pribadi

Diskusi berlangsung dinamis, dengan fokus pada upaya meningkatkan daya tarik wisata dan memperkuat identitas budaya lokal.

Menurut Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Sulawesi Tengah, Diah Agustiningsih, event harus disesuaikan dengan rute jadwal penerbangan terbaru di daerah terdekat.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved