Sempat Viral, Agam Rinjani Raih Penghargaan Internasional Medali Kofi Annan

Medali Kofi Annan diberikan kepada individu atau organisasi yang menunjukkan dedikasi tinggi dalam memperjuangkan hak asasi manusia

Editor: mahyuddin
HANDOVER
AGAM RINJANI - Abdul Haris Agam yang akrab disapa Agam Rinjani baru saja meraih Medali Kofi Annan. Hal tersebut terungkap dalam postingan Silverius Onte di akun Instagram @ontesilverius. 

Penghargaan ini dikeluarkan oleh yayasan, institusi internasional, atau organisasi yang menjalankan program berdasarkan warisan pemikiran Kofi Annan.

Medali ini bersifat simbolis dan sangat prestisius.

Bukan sekadar penghargaan fisik, tetapi simbol pengakuan atas kontribusi global yang berpengaruh luas, terutama dalam isu perdamaian, demokrasi, tata kelola pemerintahan, dan solidaritas kemanusiaan.

Sosok Agam Rinjai

Agam Rinjani putra asli Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Ia lahir 22 Desember 1988 dan menghabiskan masa kecilnya di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Antang, Makassar.

Lingkungan keras yang memaksa dirinya tumbuh cepat dan mandiri.

Dulu dikenal dengan julukan “Ucok”, ia mengganti namanya sebagai penghormatan setelah wafatnya ayahnya.

Agam lulusan S1 Antropologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Universitas Hasanuddin (Unhas) 

Kini, Agam menetap di Sembalun, Nusa Tenggara Barat (NTB). 

Baca juga: Erupsi Gunung Semeru, 3 Kali Meletus, Abu Vulkanik Setinggi 600 Meter

Dia tinggal di sebuah rumah kayu ukuran 4x3 meter.

Rumah itu dibangun di tanah milik seniornya, anak Mapala Aranyacala.

Agam berprofesi sebagai pemandu wisata gunung, khususnya di jalur Rinjani. 

Ia dikenal piawai mengelola logistik, menjejak jalur vertikal, serta memberdayakan wisatawan untuk mengeksplor alam secara aman dan bertanggung jawab.

Untuk sampai di titik itu, Agam Rinjani melalui jalan cukup berliku.

Sumber: Tribun Palu
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved