Morowali Hari Ini
Bupati Morowali Beri Perhatian Khusus untuk Peserta Hamil Saat Pelantikan PPPK
Banyak peserta dan tamu undangan yang menilai sikap tersebut sebagai bentuk kepedulian dan keteladanan seorang pemimpin.
Penulis: Ismet Togean 20 | Editor: Fadhila Amalia
Laporan Wartawan Tribunpalu.com, Ismet
TRIBUNPALU.COM, MOROWALI - Momen haru mewarnai pelantikan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di halaman Kantor Bupati Morowali, Kamis (30/10/2025).
Saat menyampaikan sambutan, Bupati Morowali Iksan Baharudin Abdul Rauf tiba-tiba menghentikan pidatonya setelah melihat salah satu peserta pelantikan yang sedang hamil tampak kelelahan berdiri di barisan depan.
Tanpa ragu, Bupati Iksan langsung meminta peserta tersebut duduk dan beristirahat.
Baca juga: Studi Tiru ke Poso, Anggota DPRD Sigi Enos Dorong Pemda Kembangkan Danau Lindu
Ia juga mengimbau petugas agar membantu memastikan kondisi peserta tetap aman.
“Silakan duduk, Bu. Jangan dipaksakan berdiri. Kesehatan lebih penting. Kita semua di sini keluarga besar ASN Morowali,” ucap Bupati disambut tepuk tangan hadirin.
Aksi spontan Bupati itu membuat suasana upacara seketika berubah haru.
Banyak peserta dan tamu undangan yang menilai sikap tersebut sebagai bentuk kepedulian dan keteladanan seorang pemimpin.
Baca juga: Bupati Parigi Moutong Sebut Banyak Guru TK Terpaksa Daftar Guru SD karena Tak Ada Formasi
Setelah memastikan kondisi peserta dalam keadaan baik, Bupati Iksan kembali melanjutkan sambutannya.
Ia menegaskan bahwa pelantikan PPPK bukan sekadar seremoni, tetapi awal dari tanggung jawab besar sebagai abdi negara.
“PPPK yang dilantik hari ini harus siap bekerja, siap melayani, dan menjaga integritas. Pemerintah butuh aparatur yang loyal dan berkomitmen untuk rakyat,” tegasnya.
Pelantikan PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024 itu diikuti oleh pegawai dari berbagai formasi, disaksikan Wakil Bupati Morowali, dan pimpinan OPD.
Baca juga: Harga HP Xiaomi Terbaru: Xiaomi 17, Xiaomi 17 Pro, dan Xiaomi 17 Pro Max, Xiaomi 15T, Redmi 15R
Acara ditutup dengan penyerahan SK secara simbolis serta foto bersama Bupati dan para peserta.
Namun yang paling membekas bagi banyak orang bukan hanya prosesi pelantikan, melainkan aksi kecil penuh empati dari seorang pemimpin daerah.(*)
Kabupaten Morowali
Sulawesi Tengah
PPPK
Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK)
Bupati Morowali
Iksan Baharudin Abdul Rauf
OPD
| Bupati Morowali Ingatkan Kepala Desa: Jabatan adalah Amanah untuk Rakyat |   | 
|---|
| Bupati Iksan: Program Pendidikan, Kesehatan, dan Infrastruktur Morowali Selaraskan dengan Kebutuhan |   | 
|---|
| 45 Kepala Desa di Morowali Dapat Perpanjangan Masa Jabatan hingga 2027 |   | 
|---|
| Bupati Morowali Lantik Dua Kepala Desa Antar Waktu, Minta Bekerja Amanah dan Melayani Warga |   | 
|---|
| Bupati Iksan Ajak Peserta Pramuka Morowali Banggakan Daerah di Peran Saka Nasional |   | 
|---|


:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/ilustrasi-uang1.jpg) 
                 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
				
			:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/Bulog-Sulteng-Salurkan-4600-Ton-Beras-dan-933-Ribu-Liter-Minyak-untuk-233-Ribu-Warga.jpg) 
											:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/Bulog-Sulteng-Dukung-Koperasi-Kelurahan-Merah-Putih-Kayumalue-Ngapa-Perkuat-Ketahanan-Pangan-Daerah.jpg) 
											 
											:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/1000233389jpgaaaaaaa.jpg) 
											:format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/Polda-Sulteng-Ikut-Pemusnahan-43-Kg-Sabu-dalam-Acara-Nasional-di-Cilegon.jpg) 
											
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.