Buol Hari Ini

Wakil Bupati Buol Resmi Lepas 60 Peserta PKL SMK Perikanan dan Kelautan Tahun Ajaran 2025/2026

Kegiatan ini bertempat di Ruang Praktik Siswa (RPS) SMK Negeri Perikanan dan Kelautan, Kecamatan Gadung, Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah.

Editor: Regina Goldie
HANDOVER
Wakil Bupati Buol, Moh Nasir Daimaroto menghadiri sekaligus melepas secara resmi 60 peserta Praktek Kerja Lapangan (PKL) SMK Negeri Perikanan dan Kelautan Kabupaten Buol Tahun Ajaran 2025/2026. 

TRIBUNPALU.COM - Wakil Bupati Buol, Moh Nasir Daimaroto menghadiri sekaligus melepas secara resmi 60 peserta Praktek Kerja Lapangan (PKL) SMK Negeri Perikanan dan Kelautan Kabupaten Buol Tahun Ajaran 2025/2026.

Kegiatan ini bertempat di Ruang Praktik Siswa (RPS) SMK Negeri Perikanan dan Kelautan, Kecamatan Gadung, Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah.

Acara tersebut turut dihadiri oleh Camat Gadung, Aruji T Saloa, Sekretaris Camat Gadung, Kepala Desa Bulagidun, Bulagidun Tanjung, dan Labuton, Kepala SMK Negeri Perikanan dan Kelautan Kabupaten Buol, Ketua Komite beserta pengurus Komite SMK Negeri Perikanan dan Kelautan, serta para orang tua siswa dan guru pendamping.

Baca juga: Moh Yamin Rahim Pimpin Apel ASN di Buol, Ingatkan Pentingnya Etika dan Disiplin Kerja

Laporan kegiatan disampaikan oleh Ketua Panitia, Alfian Losu menjelaskan bahwa pelaksanaan PKL merupakan bagian dari Pendidikan Sistem Ganda untuk memberikan pengalaman kerja nyata bagi siswa di dunia usaha dan dunia industri.

Tahun ini, sebanyak 60 siswa dari empat jurusan Agribisnis Perikanan Air Tawar (APAT), Agribisnis Pengolahan Hasil Perikanan (APHP), Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi (TJKT), dan Bisnis Daring (BD) akan melaksanakan PKL selama enam bulan, mulai 10 November 2025 hingga 10 Maret 2026.

Lokasi penempatan PKL tersebar di berbagai instansi dan mitra industri, antara lain Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Buol, Pengadilan Tinggi Gorontalo, RRI Gorontalo,PT Telkom Gorontalo, Universitas Negeri Gorontalo, serta sejumlah UMKM seperti Bilal Mekar Snack (BMS) dan Fenisia.

Baca juga: Pemkab Buol Siapkan Perizinan Produk Nata De Coco untuk Perluasan Pasar

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Buol menyampaikan pesan motivasi kepada para siswa agar memanfaatkan kegiatan PKL ini sebagai peluang untuk belajar, beradaptasi, dan membangun karakter kerja yang disiplin dan tangguh.

“Kalau di kampungmu orang tua dianggap sederhana, maka dengan ilmu dan kerja keras, kalianlah yang akan mengangkat derajat mereka. Sukses di sekolah dan di dunia kerja nanti adalah pembuktian bahwa anak Buol mampu berprestasi,” pesan Wakil Bupati.

Beliau juga mengajak seluruh pihak, baik guru maupun orang tua, untuk terus mendukung proses pendidikan di SMK melalui kerja sama yang baik dan komunikasi terbuka.

Baca juga: RSU Pratama Buol Bersama Pemerintah Kecamatan Gadung Buol Rencanakan Pengembangan Layanan Kesehatan

Sementara itu Kepala Sekolah SMK Negeri Perikanan dan Kelautan Kabupaten Buol, Sarmin S Ibrahim dalam arahannya menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Buol atas perhatian dan dukungannya terhadap dunia pendidikan, serta memohon pengertian para orang tua terkait keterlambatan pelaksanaan yang disesuaikan dengan jadwal pencairan dana dari program provinsi.

Sebagai bentuk apresiasi dan kenang-kenangan, Wakil Bupati Buol menerima cendera mata berupa produk olahan ikan hasil produksi Dapur SMK Negeri Perikanan dan Kelautan Kabupaten Buol, yang menjadi salah satu hasil praktik kewirausahaan siswa.

Kegiatan diakhiri dengan penyematan kartu pengenal peserta PKL oleh Wakil Bupati Buol, disusul dengan foto bersama peserta, guru, panitia, dan tamu undangan sebagai penutup rangkaian acara. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved