Kunjungan Kaesang di Palu

BREAKING NEWS: Kaesang Pangarep Tiba di Palu untuk Buka Rakorwil PSI Sulteng

Ketum Kaesang Pangarep di Bandara Mutiara Sis Al-Jufri disambut dengan Tarian Meaju.

Penulis: Supriyanto | Editor: Regina Goldie
SUPRIYANTO/TRIBUNPALU.COM
Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep tiba di Kota Palu pada Rabu, (19/11/2025) sekitar pukul 06.25 WITA. 

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Supriyanto Ucok

TRIBUNPALU.COM, PALU - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep tiba di Kota Palu pada Rabu, (19/11/2025) sekitar pukul 06.25 WITA.

Kedatangan Ketum Kaesang Pangarep ke Kota Palu untuk membuka membuka Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) PSI se-Sulteng yang digelar di Grand Sya Hotel Palu.

Ketum Kaesang Pangarep di Bandara Mutiara Sis Al-Jufri disambut dengan Tarian Meaju.

Kaesang Pangarep juga disambut langsung oleh Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PSI Sulteng Agus Rahmat Lamakarate beserta ratusan kader lainnya.

Baca juga: Kajati Sulteng Hadiri Rakor Evaluasi Program Prioritas Nasional di Luwuk

Rakorwil ini merupakan momentum untuk memanaskan mesin partai menjelang verifikasi faktual pada 2026 dan Pemilu 2029.

PSI menargetkan akan membentuk struktur Dewan Pimpinan Ranting Partai (DPRt) di 2.017 desa yang ada di Sulteng.

Hal ini menjadi prioritas mendesak agar PSI memiliki struktur yang lengkap, aktif dan siap diverifikasi secara administratif maupun faktual. (*)

( TribunBreakingNews )

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved