Pileg 2024
Maju Caleg, 7 Alumni Teknik Untad Curhat di Forum Ika
Ada tujuh alumni Teknik Universitas Tadulako maju bertarung di Pileg 2024.
TRIBUNPALU.COM, PALU - Alumni Teknik Untad yang bertarung di Pemilihan Legislatif 2024 mencurahkan suka dukanya di forum Ikatan Keluarga Alumni (IKA).
Forum IKA Teknik Untad yang dikemas dalam bentuk dialog "Teknik Bicara Politik" itu berlangsung di Tanaris Cafe, Jl Moh Hatta, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu, Sabtu (22/7/2023).
Ada tujuh alumni Teknik Untad maju bertarung di Pileg 2024.
Ketujuhnya adalah Caleg Nasdem Sulteng Danawita Asri, Caleg PKB Sulteng Rismawati, Caleg PKS Sulteng Umar, Caleg Gerindra Sulteng Tanri Abeng Aladin.
Caleg DPR RI dari Hanura Iman Rahmat, Caleg PKS Palu Rusman Ramli, dan Caleg Nasdem Sigi Irmayanti Haflianty Yangka.
Dialog tersebut dirangkaikan dengan peluncuran marchendise empat dekade Fakuktas Teknik Untad 1983-2023.
Dalam pertemuan itu, Legislator PKS Palu Rusman Ramli mendapat kesempatan pertama untuk berbicara di hadapan warga Teknik Untad.
Rusman menceritakan suka duka menjabat anggota dewan di DPRD.
"Politisi itu selalu dianggap salah. Senyum saja kami dibilang bacaleg. Benar saja salah, apalagi berbuat salah. Makanya kami jaga betul kepercayaan masyarakat," kata Sekretaris DPW PKS Sulteng tersebut.
Sementara Caleg Nasdem Sulteng Danawira Asri menceritakan soal kolaborasi alumni di legislatif dan eksekutif di zamannya menjabat anggota DPRD Palu.
Legislator PAN 2014-2019 itu menyebut, almuni IKA Untad yang berada di eksekutif dan legislatif mampu menjaga ritme kerja dan memenuhi kebutuhan masyarakat.
"Jaringan alumni kita ada di mana-mana. Dan ini suatu yang patut kami banggakan karena semua berbuat untuk daerah," tutur Danawira.
Selain keduanya, Caleg lain yang duduk di kursi bintang tamu acara itu juga mendapat kesempatan berbicara.
Ditolak di Tanah Kelahiran
Caleg Hanura DPR RI Iman Rahmat menilai anggota dewan saat ini belum mampu membangun Sulteng lebih baik.
| Daftar Caleg Terpilih DPRD Banggai Kepulauan Sulteng di Pileg 2024 Sebelum Pemungutan Suara Ulang |
|
|---|
| 8 Anggota DPRD Palu Periode 2024-2029 dari Dapil 4 |
|
|---|
| 5 Wajah Baru Anggota DPRD Palu Periode 2024-2029 dari Dapil 3 |
|
|---|
| 7 Wajah Baru Anggota DPRD Palu Periode 2024-2029 dari Dapil 1 |
|
|---|
| 4 Caleg Terpilih di Dapil 2 Kota Palu Periode 2024-2029, Semuanya Perempuan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/Teknik-Bicara-Politik-2024.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.