Palu Hari Ini
Pangdam Mayjen TNI Suhardi Gelar Kompetisi Antar Kompi di Yonif 711/Raksatama
Panglima Kodam (Pangdam) Mayjen TNI Suhardi mengadakan kompetisi unik saat kunjungan kerja ke Markas Yonif 711/Raksatama, Senin (21/1/2025).
Penulis: Robit Silmi | Editor: Haqir Muhakir
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Robit Silmi
TRIBUNPALU.COM, PALU – Panglima Kodam (Pangdam) Mayjen TNI Suhardi mengadakan kompetisi unik saat kunjungan kerja ke Markas Yonif 711/Raksatama, Senin (21/1/2025).
Kompetisi tersebut melibatkan lima kompi, yaitu Kompi Markas, Kompi Ban, Kompi A, Kompi B, dan Kompi C, dengan tantangan merangkak melewati selangkangan.
Setiap kompi mengirimkan 25 peserta untuk bertanding.
Pada babak awal, Kompi C berhasil mengalahkan Kompi Markas, sedangkan Kompi A menyingkirkan Kompi Ban.
Baca juga: Danyonif 711/Raksatama Cek Kesiapan Pasukan, Periksa Senjata hingga Kendaraan Tempur
Sementara itu, Kompi B langsung melaju ke final melalui undian jadwal pertandingan.
Babak final berlangsung sengit antara Kompi A, Kompi C, dan Kompi B.
Akhirnya, Kompi A keluar sebagai juara pertama, disusul oleh Kompi C di posisi kedua. Juara pertama mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp10 juta, sedangkan juara kedua menerima Rp9 juta.
Kompetisi ini digelar sebagai bentuk kebersamaan dan peningkatan semangat juang para prajurit Yonif 711 Raksatama.
Pangdam Mayjen TNI Suhardi mengapresiasi seluruh peserta yang berpartisipasi dengan penuh semangat. (*)
Program Unggulan RSUD Anutapura Palu: Donor Darah Kini Bisa Dijemput Langsung |
![]() |
---|
Aji Palu Minta Media Hentikan Eksploitasi Wajah dan Identitas Anak Yang Jadi Korban maupun Pelaku |
![]() |
---|
PFI Palu Pamerkan 60 Karya Foto Jurnalistik Bertajuk Asa di Atas Patahan |
![]() |
---|
Pemkot Palu, PT CPM, dan Lanal Gelar Pasar Murah di Talise, 500 Paket Sembako Disiapkan |
![]() |
---|
Lahan Eks HGB di Tondo–Talise Kota Palu Masuk Agenda Prioritas Kementerian ATR |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.