Kenalkan Brigjen Pol Monang Situmorang, 12 Tahun Keluar Masuk Sulteng, Kini Pimpin BNNP
Pria kelahiran Sumatera Utara 1966 itu bahkan tengah memiliki dua anak dari hasil pernikahan dengan wanita pujaannya di Sulawesi Tengah.
TRIBUPALU.COM, PALU – Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulawesi Tengah Brigjen Pol Monang Situmorang selalu nyaman di tempat tugas barunya.
Polisi berpangkat satu bintang itu sudah 12 tahun keluar masuk Sulteng menjadi abdi negara.
Pria kelahiran Sumatera Utara 1966 itu bahkan tengah memiliki dua anak dari hasil pernikahan dengan wanita pujaannya di Sulawesi Tengah.
Brigjen Pol Monang Situmorang mengawali karirnya di Sulteng sebagai Pamapta Polres Donggala tahun 1990 hingga ditarik bertugas di Polda Sulteng sebagai Kabag Pammasbang Dit Intel tahun 1999.
Tahun 2001 hingga 2006 dia pun digeser ke tanah kelahirannya di Polda Sumatera Utara.
Baca juga: 11 TPS di Sulteng Gelar Pemungutan Suara Ulang Besok
Baca juga: Edar Sabu, Oknum ASN Tolitoli Diciduk Polisi
Baca juga: Polres Palu Ciduk Bapak Anak Pengedar Sabu, Sita 19 Kg Siap Edar dari Kalimantan
Kemudian bergeser lagi sebagai Pamen Polda Papua tahun 2007.
Jabatan terakhirnya di Papua adalah Kapolres Mappe 2008.
Lalu kembali ke Polda Sulteng 2009 sebagai Kabid Propam.
Dia kemudian melanglang buana dari Pulau Sumatera tahun 2011 hingga ke Maluku dan Papua 2020.
Brigjen Pol Monang Situmorang kembali lagi ke Sulteng, November 2020, menjadi Kepala BNNP, menggantikan Sugeng Suprijanto.
“Saya di mana saja oke, tidak pernah mengeluh. Bahkan di saya pernah bertugas di Mappi Papua. Di sana kami harus mandi air galon karena airnya payau,” kata Monang Situmorang di ruang kerjanya, Kantor BNNP Sulteng, Jl Sartika Dewi, Kota Palu.
Eks Kepala BNNP Papua Barat itu harus dihadapkan dengan kondisi Sulteng yang masuk lima besar peredaran narkoba di Indonesia.
“Kita sudah petakan daerah zona merah narkoba di Sulteng, tinggal kita perketat pengawasan dan tegaskan penanganan,” ucap Monang Situmorang.
Baca juga: Ramalan Zodiak Kesehatan Senin 14 Desember 2020: Aries Kelelahan Membuatmu Jadi Insomnia
Baca juga: Empat Orang yang Mengancam akan Menggoroknya Ditangkap Polisi, Begini Respon Mahfud MD
Baca juga: Peringatan Dini BMKG Senin 14 Desember 2020: Waspada Cuaca Ekstrem di 8 Wilayah Sulteng Ini
Dalam penanganan Narkoba, BNNP Sulteng di bawah kendali Brigjen Pol Monang Situmorang menerapkan pencegahan, pemberantasan dan rehabilitasi.
“Pencegahan dengan sosialisaisi, pemberantasan dengan menindak pelaku, kita hajar bandarnya hingga pencucian uang, kemudian rehabilitasi. Penerapan ketiga metode ini tentu berbeda di tiap daerah,” jelas Monang Situmorang.
Berkaitan dengan rehabilitasi, Brigjen Pol Monang Situmorang meminta pemerintah agar aktif merehap penyalahguna narkoba.
“Pengguna harus direhap, kalau tidak mereka akan mencari korban lainnya,” ucapnya.
BNNP Sulteng juga bersinergi dengan pemerintah desa untuk program Desa Bersih Narkoba (Bersinar).(*)