Palu Hari Ini
Lapas Palu Over Kapasitas, 70 persen Dihuni Warga Binaan Kasus Narkoba
Kepala Lapas Palu, Gunawan saat ditemui TribunPalu di ruangan kerjanya, Jl Dewi Sartika, Kelurahan Birobuli, Kecamatan Palu Selatan Selasa (31/1/2023)
Laporan Wartawan TribunPalu, Rian Afdhal
TRIBUNPALU.COM, PALU - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Palu kelebihan kapasitas.
Hal itu diungkapkan Kepala Lapas Palu, Gunawan saat ditemui TribunPalu di ruangan kerjanya, Jl Dewi Sartika, Kelurahan Birobuli Selatan, Kecamatan Palu Selatan Selasa (31/1/2023).
Menurutnya, untuk kapasitas maksimal Lapas Kelas II A Palu sebanyak 215, namun yang terisi sebanyak 671 warga binaan.
"Sudah kelebihan, jadi sekitar 300 persen," ujarnya.
Baca juga: Jalan Amblas di Eks Likuefaksi Balaroa Palu Mulai Diperbaiki
Kata Gunawan, dari 671 warga binaan itu, didominasi oleh narapidana narkotika.
"Ada 70 persen yang mendominasi itu kasus narkoba, sedangkan 30 persen lainnya kasus umum," ucapnya.
Gunawan menambahkan, untuk mengakali over kapasitas, Kemenkumham Sulteng telah mengusulkan penambahan gedung. (*)
Sambut HUT ke-47, Pemkot Palu Gandeng Yayasan Senyum Sulteng Gelar Operasi Bibir Sumbing Gratis |
![]() |
---|
Siswa SMA Negeri 1 Palu Diamankan Polisi, Ternyata Hasil Tes Narkoba Negatif |
![]() |
---|
Dosen Manajemen FEB Universitas Tadulako Gelar Pelatihan Kewirausahaan di Kota Palu |
![]() |
---|
Sosiolog Untad Nilai PETI di PT CPM Bermata Dua : Positif Dan Negatif |
![]() |
---|
Gegara Ditagih Utang Rp160 Ribu, Pria di Palu Tikam Warga Jl Hang Tuah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.