Sulteng Hari Ini
Tingkatkan Perekonomian Petani, Kadin Donggala Lobi Bulog Sulteng Kolaborasi
Kolaborasi Kadin Donggala dan Bulog Sulteng itu dalam hal penyuplai dan pembeli.
Kadin Donggala ajak Bulog Sulteng untuk kolaborasi
TRIBUNPALU.COM - Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Donggala mengajak Perum Bulog Sulawesi Tengah berkolaborasi.
Kolaborasi Kadin Donggala dan Bulog Sulteng itu dalam hal penyuplai dan pembeli.
Ketua Kadin Donggala Rahmad M Arsyad mengatakan, ada dua poin pertemuannya dengan Kepala Perum Bulog Sulteng David Susanto.
Pertama, Bulog menjadi bagian dari kolaborasi bersama program Sulteng Cron Colaboration yang diinisiasi Kadin Donggala.
"Kongkritnya, kami meminta bantuan Bulog untuk membantu penyediaan kebutuhan konsumsi sembilan bahan pokok bagi petani selama masa sebelum panen," kata Rahmad melalui pesan WhatsApp, Sabtu (11/2/2023).
Baca juga: Kadin Donggala Target Perkebunan Jagung 100 Hektar dalam Program Sulteng Corn Collaboration 4.0
Pemenuhan kebutuhan konsumsi petani sebelum masa panen dapat menekan kekhawatiran akan kebutuhan dapur yang mendesak.
"Petani bisa lebih fokus dan tentu saja, hasil panen maksimal," tutur Rahmad.
Kedua, Kadin Donggala juga meminta Bulog terlibat dalam program Smart Cron Colaboration (SCC) dengan membeli hasil produksi jagung binaan Kadin Donggala.
"Alhmadullilah respon dari kepala Bulog Sulteng David Susanto cukup baik, beliau berjanji akan ada pembicaraan lanjutan terkait program ini, agar cita-cita mensejahterakan petani Donggala bisa benar-benar terwujud," jelas Rahmad.(*)
| Dinas ESDM Sulteng Tegur 185 Perusahaan Tambang Galian C Tak Kantongi RKAB |
|
|---|
| Kanwil Ditjenpas Sulteng Pamerkan Hasil UMKM Warga Binaan di Festival Literasi 2025 |
|
|---|
| Baru Jadi Plt Kadis ESDM, Sultanisah Tegur 185 Perusahaan Tambang Galian C di Sulteng |
|
|---|
| Indeks Literasi Sulteng Naik Signifikan, Kini Tempati Peringkat 17 Nasional |
|
|---|
| Gaungkan Literasi Digital, Dispusaka Sulteng Kini Miliki 500 Judul Buku Digital |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.