Sulteng Hari Ini
Dinas Koperasi dan UMKM Sulteng Gelar Bimtek Perizinan Berlebel SNI, Pelaku UKM Siap Naik Kelas
Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) perizinan usaha bagi pelaku UKM.
Laporan Wartawan TribunPalu, Rian Afdhal
TRIBUNPALU.COM, PALU - Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) perizinan usaha bagi pelaku UKM.
Kegiatan itu berlangsung di Pantai Talise, Kelurahan Talise, Kecamatan Mantikulore selama 2 hari terhitung mulai dari tanggal 11-12 Juli 2023.
Kepala Bidang (Kabid) P2UK Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sulteng, Irfan mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mengupgrade pengetahuan UKM baik dari sisi digitalisasi, perizinan dan lain sebagainya.
"Kita mau UKM di Sulteng ini bangkit dan bisa bersaing dengan Provinsi-Provinsi lain, karna sesuai pengakuan para kurator, potensi daerah kita ini luar biasa tinggal butuh pendampingan kita," ucapnya.
Baca juga: Satpol PP Sulteng Workshop Penguatan Deteksi Dini Gangguan Kamtibmum Jelang Pemilu 2024
Bimtek ini juga bisa mendorong para pelaku UKM agar mendapatkan Standar Nasional Indonesia (SNI).
"Karna di SNI itu ada standar-standar yang harus mereka penuhi, karna pasarannya tidak cuman lokal, kedepannya dia akan keluar seperti ke darrah lain bahkan ke Negara lain," ujarnya.
Nantinya, jika sudah bersertifikat SNI secara tidak langsung prodak itu sudah diakui keunggulannya.
"Untuk mendapatkan lebel SNI itu salah satunya ruang produksi, kebersihan, modelnya, kemasannya, jadi ada pakem-pakem tertentu yang harus dipenuhi pelaku usaha," tuturnya.
Dia menambahkan, kegiatan bimtek itu diikuti oleh 47 orang pelaku usaha yang sudah terkurasi.
"Mereka adalah peserta kurasi pada bulan April kemarin, jadi awalnya pelaku usaha yang mengikuti kurasi itu ada 171, tetapi yang terkurasi ada 134, jadi yang 134 itu diantaranya kami bawa kesini sebanyak 47 orang, artinya tidak semua itu bukan keinginan kami tapi karena keterbatasan anggaran makanya hanya sebagian, jadi kegiatan bimtek perizinan ini kami peruntukan untuk pelaku usaha yang siap naik kelas," katanya.
Pantauan TribunPalu, dikegiatan bimtek itu, para pelaku usaha memperlihatkan produk-produk unggulannya.
Diketahui, bimtek itu juga adalah rangkaian menyambut Gerakan Nasional (Gernas) BBI-BBWI yang akan digelar pada 5-6 Agustus di Taman Gor Palu. (*)
Penambang Rakyat Parimo Minim Perlindungan Sosial, DPN Sulteng: Jangan Usulkan IPR-nya |
![]() |
---|
Bea Cukai Pantoloan Palu Musnahkan Barang Ilegal Senilai Rp853 Juta |
![]() |
---|
618 Ribu Batang Rokok dan 253 Botol MMEA Ilegal Dimusnahkan Bea Cukai Pantoloan Palu |
![]() |
---|
Gubernur Sulteng Tinjau Lokasi Tambang PT Citra Palu Mineral di Poboya |
![]() |
---|
Skrining Kesehatan Gratis untuk Dhuafa Jadi Program Rutin Baznas Palu |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.