Banggai Hari Ini
Pasangan Anti Murad-Suprapto Mencuat Jelang Pilkada Banggai 2024
Meski Pemilu 2024 belum usai, isu politik menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah tahun 2024 mulai ramai diperb
Penulis: Asnawi Zikri | Editor: Haqir Muhakir
Laporan Wartawan TribunPalu.com, Asnawi Zikri
TRIBUNPALU.COM, BANGGAI - Meski Pemilu 2024 belum usai, isu politik menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah tahun 2024 mulai ramai diperbincangkan publik.
Sejumlah tokoh bahkan mulai mencuat di permukaan, dan mulai didiskusikan berbagai kalangan.
Dari para tokoh itu, nama Sulianti Murad paling intim didiskusikan.
Politisi perempuan yang kini menjabat sebagai Ketua Partai Gerindra Kabupaten Banggai itu mencuat akan menjadi penantang petahana, Amirudin Tamoreka di bursa Pilkada Banggai pada November 2024 mendatang.
Baca juga: Bupati Banggai Tunjuk Soffian Datu Adam Jadi Plt Kepala BPKAD
Anti Murad-sapaan akrabnya, digadang-gadang berpasangan dengan Sekretaris DPC PDI Perjuangan Banggai, Suprapto Ngatimin.
Ke dua pasangan ini adalah politisi berpengalaman. Ke duanya telah ‘makan garam’ di dunia politik Kabupaten Banggai.
Suprapto dikenal sebagai politisi berpengalaman dan memiliki loyalis yang solid, terutama di wilayah Daerah Pemilihan atau Dapil 4 Banggai, yang merupakan basis politik Suprapto selama 3 periode lolos menjadi anggota DPRD Banggai.
Suprapto yang masih menduduki jabatan sebagai Ketua DPRD Banggai ini masih memiliki kans besar di Pemilu 2024 sebagai Caleg DPRD di Dapil 4 Banggai untuk periode ke empatnya.
Tak beda jauh dengan Suprapto, Anti Murad juga sarat pengalaman di dunia politik.
Meski belum pernah menduduki jabatan politik, baik legislatif maupun eksekutif, namun Anti Murad punya modal besar dan pengalaman berharga saat maju sebagai kontestan Pilkada Banggai 2020.
Baca juga: Jadwal KM Labobar Januari 2024: Palu-Surabaya Berangkat Senin 22 Januari Siang,Ini harga tiketnya
Publik mencium keseriusan Anti Murad akan berlaga di pangung politik Pilkada Banggai 2024 terlihat pada tahapan Pemilu 2024.
Anti Murad awalnya terdaftar sebagai Daftar Calon Sementara (DCS) Anggota DPRD Banggai, namun belakangan ia menghadirkan kejutan dengan menggantikan namanya dengan sang kakak Wardani Murad Husain menjelang penetapan Daftar Calon Tetap (DCT).
Publik menilai kejutan ini memberikan sinyal kuat bahwa Anti Murad fokus bertarung di Pilkada Banggai 2024.
Selain itu, politisi perempuan berlatang belakang pengusaha ini juga punya target ambisius sebagai pimpinan Partai Gerindra untuk meraih 7 kursi di Pemilu 2024 sebagai syarat 20 persen perolehan kursi di DPRD Banggai untuk mengusung Calon Bupati Banggai.
Anti Murad saat ini dikonfirmasi TribunPalu.com, tidak menampik isu pasangan calon dirinya dengan Suprapto.
Ia mengaku masih fokus mengurus Pemilu 2024, baik itu pemenangan Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres).
"Saya belum ingin bicara Pilkada. Saat ini fokus Pileg dan Pilpres," kata Anti Murad, Selasa (16/1/2024).
Sementara itu, Suprapto juga tidak membantah isu tersebut.
Ia juga mengaku tidak tahu-menahu dengan isu pasangan calon Anti Murad-Suprapto yang saat ini ramai diperbincangkan berbagai kalangan.
"Saya hanya kader partai biasa," kata dia.
Suprapto merendah. Ia mengaku, belum pantas menjadi calon pimpinan daerah ini, karena masih ada senior-senior partai yang punya potensi besar di Pilkada Banggai 2024.
"Senior-senior partai saya justru sangat berpotensi untuk setingkat pimpinan daerah," ujar Suprapto. (*)
| Buku Puisi Penulis Banggai Masuk Nomine Penghargaan Sastra Kemenkebud |
|
|---|
| Curi Motor di Ampana, Dua Pelaku Curanmor Ditangkap di Bunta Banggai |
|
|---|
| Pemuda Muhammadiyah Banggai Bersihkan Kilo 5 dan Diskusi Soal Sampah |
|
|---|
| Curi TV Bantuan Kemendikdasmen, Pria Asal Sigi Ditangkap Satreskrim Banggai |
|
|---|
| Pengaspalan Jl RA Kartini Luwuk, Pengendara Diminta Cari Jalur Alternatif |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/Anti-Murad-dan-Suprapto.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.