Palu Hari Ini

LPDS Nyatakan 13 Jurnalis Kompeten di Uji Kompetensi Wartawan PT IMIP

13 Jurnalis di Kota Palu dinyatakan kompeten setelah mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW).

Penulis: Zulfadli | Editor: Regina Goldie
Handover
Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang digelar PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP). 

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Zulfadli

TRIBUNPALU.COM, PALU - Sedikitnya 13 orang jurnalis peserta Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang digelar PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) dinyatakan berkompeten.

Hal itu diumumkan oleh penguji Lembaga Pers Doktor Soetomo (LPDS) Lestantya R Baskoro di kegiatan UKW yang berlangsung di Swiss Bell Hotel Palu, Jl Malonda, Kelurahan Silae, Kecamatan Ulujadi, Kota Palu, Sulawesi Tengah.

“Alhamdulillah, dari 13 peserta yang hadir, semuanya dinyatakan kompeten,” ujar Lembaga Pers Doktor Soetomo (LPDS) Lestantya R Baskoro sapaan akrabnya yang juga Anggota Komisi Pendataan dan Penelitian Media Dewan Pers.

Baca juga:
Indonesia Brother Max Independent Sulawesi Ngopi Bareng di Kota Palu, Cek Jadwal dan Agendanya

Lestantya R Baskoro menjelaskan, pentingnya UKW bagi jurnalis adalah mereka yang ikut UKW akan mendapat bantuan hukum jika suatu saat terlibat dengan kasus sengketa pemberitaan.

Namun menurut Baskoro, lulusnya para jurnalis dari UKW tidak serta merta membebaskan mereka dari penilaian Dewan Pers.

“Lulusnya kalian dari UKW bukan berarti anda bebas nilai, karena Lembaga Pers Doktor Soetomo (LPDS) beberapa kali mencabut kartu UKW jurnalis karena melakukan tindak kriminal dan melanggar pakta integritas,” tutur Lembaga Pers Doktor Soetomo (LPDS) Lestantya R Baskoro.

Baca juga:
DP2KB Sulteng Gelar Rakor Percepatan Penurunan Stunting, Kembangkan Dashboard Data Stunting

Mantan Redaktur Eksekutif Majalah Tempo itu menekankan agar senantiasa berhati-hati dalam menulis pemberitaan berbasis data, agar meminimalisir kesalahan saat nantinya di publikasi sebagai produk jurnalistik.

“Coba anda check and recheck betul-betul, karena setiap kalimat yang anda tulis di media anda mempunyai dampak yang besar,” ujarnya.

Sementara itu, Direktur Komunikasi PT IMIP Emilia Bassar berpesan kepada seluruh peserta agar senantiasa menjaga kompetensinya sebagai seorang jurnalis.

Emilia Bassar berterimakasih kepada seluruh peserta yang telah mengikuti proses dari awal hingga berakhirnya UKW.

Baca juga:
Destinasi Tojo Una-una Banyak Diminati, Gubernur Yakin Wisata Sulteng Maju Berkat IKN

“Terimakasih telah mengikuti pelatihan selama 3 hari ini dan berpartisipasi aktif mengikuti semua rangkaian sehingga kegiatan ini berjalan dengan baik,” tutur Emilia Bassar.

Diketahui total peserta UKW tersebut sebenarnya berjumlah 20 orang, namun dalam pelaksanaannya sebanyak 5 orang tidak mengikuti proses dari awal kegiatan itu berlangsung.

Sementara itu, ada 2 peserta yang mengundurkan diri di tengah proses UKW karena kepentingan mendesak, sehingga yang berhasil ikut hingga proses itu berakhir berjumlah 13 peserta.

Para peserta yang ikut dalam UKW itu juga diberikan sertifikat yang diserahkan secara simbolis oleh Direktur Komunikasi PT IMIP Emilia Bassar. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved