PDIP Resmi Usung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024, Jokowi Sebut Beberapa Calon Pendamping Ganjar

Hal itu dikatakan oleh Jokowi setelah melaksanakan ibadah sholat ied di Masjid Besar Sheikh Zayed (MBZ) Solo, Jawa Tengah, Sabtu (22/4/2023)

Editor: Imam Saputro
Istimewa
Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, telah mengumumkan nama Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) untuk mengikuti kontestasi Pemilu 2024 mendatang. 

TRIBUNPALU.COM - Presiden Jokowi  menyebut beberapa nama yang berpeluang menjadi calon wakil presiden (cawapres) untuk mendapingi Ganjar Pranowo pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Hal itu dikatakan oleh Jokowi setelah melaksanakan ibadah sholat ied di Masjid Besar Sheikh Zayed (MBZ) Solo, Jawa Tengah, Sabtu (22/4/2023).

"Banyak, ada Pak Erick (Thohir), ada Pak Sandiaga Uno, kan banyak kan," kata Jokowi dikutip dari Tribunnews.com.

"Ada Pak Mahfud, ada Pak Ridwan Kamil, kan banyak," tambah Presiden.

Sebelumnya, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) telah mendeklarasikan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, sebagai calon presiden (capres) pada Pemilu 2024.

Ada juga dua nama yang disebutkan oleh presiden yang sempat diisukan menjadi capres di Pilpres 2024.

"Ada Pak Airlangga, nah termasuk Pak Prabowo," tambah Jokowi.

Prabowo Subianto Melakukan Pertemuan Tertutup dengan Jokowi

Sementara itu, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto bakal berkunjung ke rumah Presiden Jokowi di Sumber, Banjarsari, Solo, pada Sabtu (22/4/2023).

Hal itu langsung disampaikan oleh Jokowi saat ditemui awak media, seperti yang diwartakan Tribun Solo.

"Ketemu, nanti siang ketemu. Beliau mau ke rumah," ungkap orang nomor satu di Indonesia itu.

Jokowi tidak menyebutkan secara gamblang terkait pertemuan dengan Prabowo Subianto.

Apalagi pertemuan antara Jokowi dan Prabowo itu berlangsung secara tertutup.

Sebelumnyaa, Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka juga membenarka, Prabowo Subianto akan datang ke rumah Presiden Jokowi.

(Tribunnews.com/Pondra Puger)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved