Berita Viral
Sosok Randi, Pemuda Sumsel yang Tewas Kelaparan di Cilacap, Pernah Viral Minta Ditahan Polisi
Randika Alzatria Syahputra alias Randi (28), pemuda asal Lubuk Linggau, Sumatera Selatan, ditemukan tak bernyawa pada Jumat (17/10/2025).
Ringkasan Berita:
- Randika Alzatria Syahputra (28) ditemukan meninggal dunia di teras rumah warga di Cilacap.
- Randika meninggalkan surat wasiat yang berisi permohonan agar jasadnya diantar ke alamat ayah dan neneknya di Palembang
- Pernah viral ngaku kriminal demi tempat tinggal
TRIBUNPALU.COM - Randika Alzatria Syahputra alias Randi (28), pemuda asal Lubuk Linggau, Sumatera Selatan, ditemukan tak bernyawa pada Jumat (17/10/2025).
Randi ditemukan meninggal karena diduga kuat mengalami kelaparan.
Randi juga diduga tidak memiliki ongkos untuk pulang ke kampung halaman.
Mayat Randi ditemukan di teras rumah seorang warga.
Lokasi penemuan berada di wilayah Sampang, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.
Randi adalah perantau yang berasal dari Lubuk Linggau, Sumatera Selatan.
Dilansir dari Instagram folkshitt Jumat (31/10/2025), dari keterangan postingan, Randi sempat menulis surat wasiat.
Surat tersebut ditemukan bersama jasadnya dan berisi permintaan terakhir.
Baca juga: Konservasi Astra Agro Lestari Jaga Habitat 365 Spesies di Lingkup Perkebunan Sawit
Dalam surat wasiat, Randi mengaku sebagai anak broken home.
Ia meminta agar jasadnya diantarkan ke rumah ayah dan neneknya di Palembang.
"Pak/Ibu tolong antarkan ke sini," tulis Randi dalam surat wasiatnya.
Randi kemudian mencantumkan alamat lengkap tempat ia ingin dibawa pulang.
Ia menuliskan nama ayahnya, Alm Edy Alhakim, dan neneknya, Alm Nuraini.
Ini mengindikasikan bahwa ayah dan neneknya sudah meninggal dunia.
Randi juga menyebut nama-nama saudara dari pihak ayahnya.
Selain itu, ia mencantumkan nama kedua orang tua kandungnya yang telah bercerai.
Alamat Papa/Nenek di Palembang.
Alm Edy Alhakim (Edy Bonsai)
Nenek Alm Nuraini
JL. KALIMUSI/Lorong Gembira / JL. Gotong
Royong RT 33 RW09 No 3986 Depan RS. SITI KHADIJAH / Samping Istana Gubernur KEL. Demang Lebar Daun Kec. Ilir Barat 1 PAKJO/WAHITAM.
Saudara Papa
Edy Alhakim
Ikhsan Arpani
Ahmad Pahlevi
Fidya Sukmawati
Papa : ALM EDY ALHAKIM
Mama : RINA SUSANTI
Saya : RANDIKA ALZATRIA SYAHPUTRA
Adik : NADYA SUCI MARETTA
Adik tiri : CITRA MAHARANI PUTRI
Baca juga: Bupati Parigi Moutong Sebut Kewenangan Pengaturan IPRA Kini Diserahkan ke Kabupaten
Pernah Viral Ngaku Kriminal Demi Tempat Tinggal
Beberapa waktu lalu, Randi sempat viral di media sosial.
Ia pernah mengaku mencuri sepeda motor.
Pengakuan tersebut disampaikan Randi saat mendatangi Polres Lubuklinggau.
Ia mengaku mencuri motor demi mendapatkan tempat tinggal.
Randi saat itu menyerahkan diri karena mengaku ingin hidup tenang.
Ia mengaku sudah empat tahun tidak tertangkap usai mencuri motor pada 2019.
Kapolsek Lubuklinggau Barat, AKP Jhoni Pajri melalui Kanit Reskrim, Ipda Fakhrudin, membenarkan pihaknya menerima orang yang mengaku melakukan aksi pencurian tahun 2019.
"Awalnya datang ke Polres Lubuklinggau, kemudian diarahkan ke Polsek Lubuklinggau Barat karena katanya TKP di barat," ungkapnya, dikutip Tribunnews.com dari TribunSumsel.com, Kamis (16/11/2023) malam.
Namun, saat diinterogasi, Randi bingung dan tidak tahu lokasi kejahatannya.
Polisi menduga Randi mencari tempat tinggal atau makanan gratis.
Kanit Reskrim Ipda Fakhrudin menyebut Randi saat itu terlihat depresi.
Polisi menilai tidak logis seorang pelaku kejahatan menyerahkan diri namun tidak tahu TKP.
Karena tidak ada kejelasan, Randi tidak ditahan.
"Dia hanya bilang mengambil motor di pinggir sungai, tapi sungai mana tidak tahu, kami dalami lagi, dijawabnya sudah tidak tahu lagi pak (bingung)," ungkap Kanit menirukan ucapan pria itu.
Akhirnya, ia diantar oleh anggota polisi ke Dinas Sosial Lubuklinggau untuk kembali ke daerah asalnya.(*)
Artikel telah tayang di Sripoku
| Tangis Haru Ibu Vina, Tetangga Setia Melda Safitri yang Viral Dihadiahi Umrah Dari Shella Saukia |
|
|---|
| Kisah Badru, Bocah yang Dijuluki Kepiting Alaska Bikin Ibunya Menangis Minta Anaknya Tak Dihina |
|
|---|
| Terkuak Sosok Pengemudi Pajero Bersirene di Bandung Dipastikan Bukan Polisi, Langsung Kena Tilang |
|
|---|
| Kronologi Lurah di Medan Didorong Warga Masuk Parit, Pakaian Dinas Basah, Kini Pelaku Dipolisikan |
|
|---|
| Mahar Rp3 Miliar Kakek Tarman Dipolisikan, Jejak Digital Cek Terbongkar Mirip Penipuan Lama |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/Randi-tewas.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.