Sulteng Hari Ini
Komnas HAM Tolak Revisi UU HAM, 21 Pasal Dinilai Melemahkan Kewenangan Lembaga
Keberatan tersebut disampaikan dalam Keterangan Pers Nomor 64/HM.00/X/2025 yang diterima TribunPalu.com pada Rabu (19/11/2025).
Penulis: Robit Silmi | Editor: Fadhila Amalia
Dalam UU lama, panitia seleksi ditetapkan oleh Sidang Paripurna Komnas HAM sendiri.
Komnas HAM menilai perubahan ini bertentangan dengan Paris Principles, yang menekankan independensi lembaga HAM nasional.
Kewenangan Berpindah ke Kementerian, Dinilai Bentuk Konflik Kepentingan
Komnas HAM juga menyoroti rencana pemberian kewenangan penanganan pelanggaran HAM kepada Kementerian Hukum dan HAM.
Menurut Komnas HAM, kementerian adalah duty bearer atau pihak yang justru kerap menjadi terlapor dalam kasus pelanggaran HAM.
Karena itu, kementerian tidak dapat menjadi pengadil dalam kasus yang mungkin melibatkan pemerintah.
Fungsi Pencegahan dan Korektif Terancam Hilang
Hilangnya kewenangan Komnas HAM dalam hal pendidikan, penyuluhan, dan pengkajian regulasi dinilai akan melemahkan fungsi pencegahan terhadap pelanggaran HAM.
Selain itu, pembatasan kerja sama dengan organisasi nasional hingga internasional juga dianggap berpotensi menghambat respon Komnas HAM terhadap isu-isu pelanggaran HAM lintas negara.
Dinilai Upaya Menghapus Peran Komnas HAM
Komnas HAM menilai rancangan revisi tersebut dapat dimaknai sebagai upaya menghapus keberadaan Komnas HAM dari sistem kelembagaan HAM nasional.
Definisi, tujuan, dan kewenangan Komnas HAM dalam draf revisi disebut tidak selaras dan justru bertentangan dengan semangat perlindungan HAM.
"Tujuan Komnas HAM untuk mengembangkan kondisi kondusif bagi pelaksanaan dan peningkatan perlindungan HAM akan sulit—bahkan mustahil—tercapai jika kewenangan lembaga justru dibatasi," demikian pernyataan resmi Komnas HAM.
Baca juga: Kemenkum Sulteng: Inventarisasi Data Hukum Jadi Fondasi Kebijakan Tepat Sasaran
Komnas HAM Minta Pemerintah Tidak Melemahkan Lembaga
Komnas HAM meminta pemerintah meninjau ulang substansi revisi UU HAM, khususnya terkait kelembagaan dan fungsi Komnas HAM, agar tidak memperlemah tetapi justru memperkuat perlindungan HAM di Indonesia.
Komnas HAM juga telah menyusun naskah akademik dan Daftar Inventarisasi Masalah (DIM), yang menekankan pentingnya:
Penguatan norma HAM
Perlindungan kelompok rentan
Pengaturan tentang pembela HAM
Penguatan peran Komnas HAM dalam sistem perlindungan HAM nasional
Upaya itu dilakukan agar sistem perlindungan HAM di Indonesia lebih optimal dan efektif.(*)
Sulawesi Tengah
Livand Breemer
Komnas HAM Sulawesi Tengah
Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM)
Kementerian Hukum dan HAM
HAM
| Kemenkum Sulteng: Notaris Garda Terdepan Reformasi Jaminan Fidusia |
|
|---|
| Posbakum Desa/Kelurahan Sulteng Capai 78,38 Persen, Delapan Daerah Tuntaskan 100 persen |
|
|---|
| Kemenkum Sulteng: Inventarisasi Data Hukum Jadi Fondasi Kebijakan Tepat Sasaran |
|
|---|
| Kanwil Kemenkum Apresiasi, Morowali Selesaikan Pembentukan 133 Posbankum |
|
|---|
| Himpsi Petakan Gangguan Psikologis Siswa Pascagempa Poso, Kebanyakan Alami Kecemasan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/palu/foto/bank/originals/Komnas-HAM-Tolak-Revisi-UU-HAM-21-Pasal-Dinilai-Melemahkan.jpg)