Banjir Rob Rendam Parigi Moutong

BREAKINGNEWS: Puluhan Rumah di Parigi Moutong Terendam Banjir Rob, Dua Keluarga Mengungsi

Berdasarkan laporan Pusdalops BPBD Parigi Moutong, terdapat 12 kepala keluarga atau 40 jiwa yang terdampak.

Penulis: Abdul Humul Faaiz | Editor: Fadhila Amalia
Handover
BANJIR ROB - Puluhan rumah warga di Desa Tingkulang, Kecamatan Tomini, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, terendam banjir rob, Minggu (9/11/2025) malam. 

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Abdul Humul Faaiz

TRIBUNPALU.COM, PARIGI MOUTONG – Puluhan rumah warga di Desa Tingkulang, Kecamatan Tomini, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, terendam banjir rob, Minggu (9/11/2025) malam.

Air laut pasang meluap hingga ke jalan trans Sulawesi dan menggenangi permukiman.

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 18.00 WITA ketika ombak besar disertai pasang tinggi mulai merambah daratan.

Baca juga: Kode Redeem FC Mobile EA Sports Terbaru Senin 10 November 2025, Klaim Semua Hadiah Gratis!

Sejumlah warga panik karena air laut datang tiba-tiba dan terus naik ke area rumah mereka.

Kalak BPBD Parigi Moutong, Rivai, membenarkan kejadian tersebut.

Ia menyebut banjir rob itu merupakan salah satu fenomena rutin di pesisir selatan Tomini, namun kali ini intensitasnya cukup tinggi.

“Air laut naik cukup cepat. Sebagian rumah warga di pesisir tergenang, terutama di sekitar jalur trans,” ujar Rivai, Minggu malam.

Baca juga: Prakiraan Cuaca Hari Ini, Senin 10 November 2025 di Sulawesi Tengah, 6 Wilayah Ini Hujan Ringan

Berdasarkan laporan Pusdalops BPBD Parigi Moutong, terdapat 12 kepala keluarga atau 40 jiwa yang terdampak.

Dari jumlah itu, dua kepala keluarga harus mengungsi karena rumah mereka tergenang parah.

Dalam laporan resmi BPBD, satu bayi, satu balita, dan satu lansia turut mengungsi bersama keluarga mereka.

Hingga malam, warga masih bertahan di rumah kerabat yang berada di tempat lebih tinggi.

“Untuk sementara belum ada korban jiwa. Tapi dua rumah dilaporkan rusak akibat terjangan air laut,” kata Rivai.

Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Parigi Moutong bersama aparat desa langsung menuju lokasi kejadian untuk melakukan assesment atau kaji cepat.

Baca juga: Tutup TPL Sebagai Panggilan Iman dan Gerakan Kepemudaan untuk Keadilan Sosial dan Lingkungan

Petugas berkoordinasi dengan pemerintah setempat untuk mendata kerugian dan kebutuhan mendesak warga.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved